news
Ujian nasional bagi siswa/i kelas IX semakin dekat. Sebagai bekal, sekolah memberikan motivasi agar siswa lebih bersemangat dalam mempersiapkan ujian. Untuk memberikan motivasi kepada siswa, sekolah menghadirkan seorang narasumber Ibu Clara G. Sinta, yang kebetulan juga mantan siswa SMP Tarakanita 3 lulus 1983. Kegiatan ini diselenggarakan pada hari Selasa, 22 Maret 2016 di Aula SMP Tarakanita 3. Selain memotivasi para siswa untuk menghadapi ujian, Ibu Sinta juga memberikan beberapa trik dan tips untuk menghadapi ujian. Acara ini berlangsung selama 2 jam, dimulai pukul 09.00 dan berakhir pukul 11.00 WIB.
Pada tanggal 28-31 Maret 2016 siswa-siswi Kelas IX SMP Tarakanita 3 mengikuti Ujian Sekolah Tertulis. Ujian sekolah ini merupakan salah satu syarat penentu kelulusan dari satuan pendidikan.
TK, SD, SMP Tarakanita 3 menyelenggrakan Misa Paskah pada hari Selasa, 5 April 2015 pukul 07.00 – 08.30 WIB di halaman sekolah Tarakanita 3. Misa yang dipimpin oleh Rm. Irwan, SJ dari Paroki Yohannes Penginjil Blok B ini bertemakan Kebangkitan-Nya Menyelamatkan Dunia. Selain warga sekolah, misa ini juga diikuti oleh masyarakat sekitar sekolah.
Seminar mini orang tua siswa kelas IX diselenggarakan oleh sekolah pada hari Sabtu, 2 April 2016, pukul 09.00 – 11.00 WIB. Seminar ini diselenggarakan dalam rangka memaksimalkan peran orang tua murid dalam mendampingi putra/inya menghadapi ujian nasional. Ibu Clara G. Sinta sebagai nara sumber seminar yang diselenggarakan di aula sekolah ini.
Kerajinan tenun diperkenalkan kepada siswa-siswai SMP Tarakanita 3 oleh panitia dalam Pameran Keanekaragaman Tenunan di Indonesia. Pameran yang bertajuk “Weaving for Life” diselenggarakan pada hari Rabu, 16 Maret 2016, di Bentara Budaya Jakarta. Acara ini berlangsung dari jam 09.30-12.00 WIB. Sepuluh siswa/i perwakilan sekolah dengan didampingi Bapak Anton dan Ibu Anas dengan gembira mengikuti acara ini. Mereka menyaksikan bagaimana proses tenun berlangsung, mulai dari menyiapkan bahan baku sampai ke hasil jadi.