Article Detail
2016_Hari Kartini
Raden Ajeng Kartini yang lahir tanggal 21 April tahun 1879 lalu telah menginspirasi kita, khususnya kaum wanita untuk terus mengembangkan diri dan tidak menyerah pada nasib. Semangat beliau yang ingin belajar terus, meskipun banyak rintangan inilah yang pantas kita teladani. Tujuan beliau yakni memajukan derajat kaum wanita dengan memberikan pendidikan pantas sekali kita apresiasi.
Kamis, 21 April 2016 semua siswa/i, guru dan karyawan SMP Tarakanita 3 merayakan Hari Kartini. Perayaan ini bukan saja untuk mengenang jasa-jasa beliau, tetapi terlebih lagi untuk lebih menumbuhkan semangat belajar. Belajar bukan saja bidang akademik tetapi lebih meningkatkan keterampilan dan penghargaan kita terhadap kaum perempuan. Sebagai simbol perayaan Hari Kartini seluruh siswa, guru, dan karyawan mengenakan pakaian daerah. Berbagai lomba pun diadakan untuk memeriahkan acara ini. Lomba-lomba tersebut antara lain: menyanyikan lagu “Ibu Kita Kartini” antarkelas, pasangan Kartini, Kartono baik siswa maupun guru dan karyawan, lomba memasak nasi goring untuk siswa putra, dan lomba futsal untuk siswa putri.
Semoga dengan perayaan ini, semangat Kartini untuk terus maju semakin tumbuh dan berkembang dalam diri anak didik kita.
-
there are no comments yet