Article Detail
2015_PESTA SAINS 2015 di BENTARA BUDAYA
Kamis, 26 November 2015 pengurus OSIS SMP Tarakanita 3 menghadiri Pesta Sains 2015 di Bentara Budaya Jakarta. Pesta Sains adalah acara budaya ilmiah berskala nasional yang ditujukan untuk masyarakat Kehadiran pengurus OSIS SMP Tarakanita 3 ke Bentara Budaya atas undangan dari Ibu Dinartisti (pengurus Fomdag/ komite sekolah). Pameran tersebut bertemakan “Perubahan Iklim National Geographic Indonesia “
Pesta Sains 2015 diselenggarakan di 9 kota, yakni Jakarta, Bali, Bandung, Surabaya, Yogyakarta, Jombang, Medan, Makassar dan Malang. Tujuh kota terakhir sudah menggelar pestanya, yakni pada September-Oktober 2015. Jakarta dan Bali menyelenggarakannya tanggal 11 – 27 November 2015.
Ada tiga kegiatan dalam Pesta Sains 2015 yang bisa kita nikmati, yakni pameran interaktif, diskusi dan pemutaran film. Penyelenggara Pesta Sains, Institut Francais Indonesia (IFI), menampilkan berbagai pameran yang dirancang oleh lembaga penelitian Prancis (IRD, CNRS, CIRAD dan AFD) ke Indonesia.
Sejak 2009, IFI mengembangkan berbagai kerjasama di bidang ilmiah antara Prancis dan Indonesia. Untuk misi itulah IFI menyelenggarakan Pesta Sains pada 2014 di nusantara. Indonesia. Edisi pertama Pesta Sains yang berfokus pada bencana alam disambut positif oleh masyarakat Indonesia. Mengacu pada keberhasilan tahun lalu, IFI kembali menghadirkannya pada 2015.
-
there are no comments yet